Mode Gelap
Image
Selasa, 21 Oktober 2025
Logo
Maraknya Baliho Kaesang-Hendy Dinilai DPD PSI Hanya Dinamika Politik Jelang Pilkada. Aktifis Pemilu : Hanya Trik Naikkan Popularitas
baliho Kaesang-Hendy dikawasan Surabaya

Maraknya Baliho Kaesang-Hendy Dinilai DPD PSI Hanya Dinamika Politik Jelang Pilkada. Aktifis Pemilu : Hanya Trik Naikkan Popularitas

SURABAYA (BM) – Baliho-baliho para kontestan yang bakal maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) mulai menyesaki sejumlah akses kawasan jalan. Salah satunya Baliho Kaesang Pangarep dan Hendy Setiono sudah bermunculan di sejumlah titik jalanan Kota Surabaya.

Shobikin Pelaksana Tugas (Plt) Ketua DPD PSI Kota Surabaya mengatakan pihaknya tidak tahu yang memasang baliho-baliho bergambar putera bungsu Presiden Joko Widodo dengan Bos Kebab Baba Rafi Hendy Setiono.

“Kita tidak tahu yang pasang siapa dan motifnya apa,” ungkap Shobikin menjawab konfirmasi saat dihubungi, Selasa (25/6/2024).

Dan ketika ditanya, apa langkah DPD PSI Kota Surabaya dengan maraknya baliho-baliho ini? Secara diplomatis dan datar, Shobikin mengungkapkan belum ada pembicaraan politik sampai saat ini dengan Hendy Setiono.

“Belum ada pembicaraan terkait hal itu. Kami menganggap sebagai dinamika politik jelang Pilkada yang biasa saja. Yang pasti Mas Hendi belum ada komunikasi politik dengan kita dan belum ambil formulir ke kita,” tegas Shobikin.

Menurut Shobikin saat ini DPD PSI sedang mencari kriteria untuk mencari figur yang dicalonkan, dan saat ini DPD PSI sedang melakukan proses seleksi penjaringan calon.

Sedangkan dalam kesempatan lain, Joko Pujianto yang biasa disapa Yoyok, aktifis serta pegiat pemilu menegaskan, baliho-baliho Kaesang-Hendy yang bertebaran itu hanya trik untuk naikan popularitas.

“Itu trik Hendy menaikan popularitas dirinya. Dan siapapun bisa melakukan hal yang sama. Semua tahu Kaesang sudah di proyeksikan di Depok dan Jakarta,” terangnya.

Komentar / Jawab Dari